Senin, 05 November 2012

Dasar Input dan Output Bahasa C

Pada kali ini saya ingin berbagisatu kode program dan pengetahuan tentang bahasa C/C++, mengenai dasar masukan dan keluaran yang bisa digunakan dalam membuat program sederhana dengan bahasa C. Fungsi getchar(), fungsi ini berguna untuk menangkap inputan atau masukan sebanyak satu karakter saja. Misalnya, saya memilik satu variabel huruf dengan tipe data char. Untuk memberikan nilai pada variabel tersebut melalui masukan, kita dapat menulisnya seperti ini huruf = getchar();.

Sedangkan untuk menampilkannya kita bisa menggunakan fungsiputchar(nama_variabel);. Misalnya untuk penggunaan menampilkan 
masukan ke variabel yang sudah saya sebutkan di atas, kita dapat menuliskannya sebagai berikut putchar(huruf);.
Oke, mari kita lihat kode program C nya di bawah ini.


#include <stdio.h>
#include <conio.h>

int main()
{
    char c;
    
    puts("Masukkan kata, z untuk mengakhiri \n");

    //cara 1
    //c = getchar(); 
    //putchar(c);

    //cara2
    /*do { 
        c = getchar();
        putchar(c);
        //c = getchar();
    }while(c != 'z');
    */
    
    //cara3
    while((c = getchar()) != 'z')
    {
        putchar(c);
    }
    
    getch();
}

 Dari kode program di atas, saya memberikan 3 contoh penggunaan getchar() danputchar(), mengapa? sebab jika fungski getchar() kita gunakan tanpa menggunakan perulangan, maka fungsi tersebut hanya bisa menerima satu karakter masukan saja, namun jika kita menggunaknnya di dalam suatu perulangan seperti yang terlihat pada kode program di atas, maka fungsi getchar() dapat menampung beberapa karakter yang akan teman-teman berikan. Nah, sekarang pertanyaannya adalah, mengapa bisa demikian? Ayo,mari uji pemahaman dalam mempelajari Bahasa Pemrograman C ini. Jika teman-teman bisa menjawab, silahkan teman-teman memberikan jawabannya pada kolom komentar di bawah.

Oke teman-teman, sekian dulu untuk postingan kali ini, dilain kesempatan saya akan memberikan postingan kembali mengenai pembelajaran dalam Bahasa pemrograman C dan C++.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar